InfoBengkulen.com,- Sebanyak 75 orang siswa kelas XII SMA SMA Sint Corolus Bengkulu dinyatakan lulus pada tahun ajaran 2023-2024. Kepala SMA SINT Corolus Yulistio berharap siswa yang lulus bisa melanjutkan ke perguruan tinggi yang ada di Indonesia.
“Kita lulus 100 persen dan berharap alumni dapat diterima diperguruan tinggi terbaik,dan berperan dalam pembangunan indonesia kedepan,” ujar Yulistio.
Sementara itu PJ walikota Bengkulu Arif Gunadi yang ditemui pada perpisahan SMA Sint Corolus mendo’akan siswa siswi yang lulus tahun 2024 bisa melanjutkan studi ke jenjang lebih baik.
“Kita Do’akan anak anak kita dari Sint Corolus bisa melanjutkan pendidikan ke Universitas terbaik sesuai keinginan dan bakat mereka,” ujar Arif Gunadi.
Pada Kegiatan perpisahan kepala sekolah Sint Corolis mengembalikan siswa ke orang tua yang menandakan selesainya tugas guru dalam mendidik para siswa selama tiga tahun.
Selain itu ketua komite SMA Sint Corolus Iryanka Aditya mengucapkan terimaksih kepihak sekolah yang telah mendidik anak yang mereka titipkan selama tiga tahun.
“Untuk kepala sekolah dan guru guru dan seluruh staff karyawan mewakili orang tua siswa saya mengucapkan terimaksih telah menjaga dan mendidik anak anak kami,” kata Iryanka ketika memberikan kata sambutan pada perpisahan SMA sint Corolus Kamis (08/4/2024)