InfoBengkulen.com.- Jalan unik ini hanya ada dipropinsi Bengkulu.
Kondisi jalan kalimantan tepatnya di simpang Kampung Bali kecamatan Sungai serut Kota Bengkulu sangat unik dan mendapat perhatian dari masyarakat yang melintas. Tidak jarang masyarakat harus memperlambat laju kendaraan untuk melihat keunikan jalan tersebut.
Warga yang melintas di jalan tersebut melihat kondisi jalan yang digenangi air limbah rumah tangga yang disebut comberan menilai pemerintah Propinsi Bengkulu sudah tuli dan buta,apalagi jalan yang digenangi air comberannitu salah satu jalan lintas utama dan jalan yang memiliki tingkat keramaian yang tinggi.
“Ini jalan vital ya pak, tapi seperti tak diurus mungkin petinggi di Bengkulu sudah buta dan Tuli,” ujar Dewi salah seorang warga yang melintas dengan kesal.
Kondisi jalan yang di genangi air comberan itu sudah terjadi sejak lama.
“Sempat kami tanami pisang biar yang lewat bisa berhati hati,” ujar Sahrul warga sekitar lokasi.
(Heryandi Amin)