Alaku
Alaku
Alaku

Ini Dia Tips Puasa Agar Tidak Haus Seharian

  • Share

Jakarta – Ada beberapa tips puasa agar tidak haus seharian. Menjaga dan mengatur asupan makanan selama menjalankan puasa di bulan Ramadan itu penting, agar kesehatan tubuh tetap terjaga. Terlebih, tubuh tidak mendapat asupan makanan dan minuman selama 12 jam lebih.

Tingkat cairan tubuh juga berpengaruh pada kondisi dan ketahanan tubuh untuk dapat melakukan kegiatan sehari-hari. Dengan mencukupi kebutuhan cairan, maka tubuh bisa terhindar dari dehidrasi, pusing, kelelahan, dan sakit kepala.

Para ahli mengatakan bahwa seseorang harus minum minimal 2 liter air per hari. Untuk itu, saat berbuka puasa harus minum satu hingga dua gelas air, kemudian minum sisanya sampai sahur.

Tips Puasa Agar Tidak Haus Seharian

Biasanya,orang cenderung membahas makanan apa saja yang baik dikonsumsi selama berpuasa. Tetapi, menyepelekan minuman yang masuk ke dalam tubuh. Beberapa orang menganggap jika minuman apa saja yang mampu melepaskan dahaga dianggap cukup untuk dapat dikonsumsi selama berpuasa.

Padahal ada beberapa minuman yang perlu dihindari untuk kelancaran menjalankan puasa. Sedangkan, ada juga minuman yang diketahui memberikan kesegaran yang lebih lama pada tubuh.

Untuk itu, berikut adalah tips puasa agar tidak haus seharian.

1. Minum air putih yang cukup

Tips puasa agar tidak haus seharian yang pertama adalah dengan minum air putih yang cukup. Minum air putih yang cukup bisa membuat tubuh menjadi segar dan terhidrasi. Minum air putih dua gelas saat sahur dapat mencegah seseorang agar tidak haus saat berpuasa seharian.

2. Susu dan Yogurt

Selain air putih, susu dan yogurt juga baik dikonsumsi saat berbuka dan sahur. Produk olahan sapi ini bagus dikonsumsi saat bulan Ramadan lantaran dapat memenuhi cairan dan protein bagi tubuh.

3. Jus buah

Tips puasa agar tidak haus yang berikutnya adalah dengan mengonsumsi jus buah. Jus buah diketahui dapat meningkatkan kekebalan tubuh saat berpuasa, terlebih di tengah penularan varian Omicron. Tidak hanya enak rasanya, susu dan yogurt juga dapat memberikan kesegaran.

4. Teh lemon

Saat berbuka dan sahur, disarankan untuk meminum secangkir hingga dua cangkir teh lemon. Teh lemon berkhasiat untuk membantu memperbaiki rutinitas tidur yang terganggu selama bulan Ramadan karena terbangun untuk menjalankan sahur.

5. Hindari minuman berkafein

Tips puasa agar tidak haus yang terakhir adalah dengan menghindari minuman berkafein saat berbuka dan sahur. Dikutip dari Daily Sabah, minuman berkafein seperti kopi dan teh mengandung efek diuretik yang membuat tubuh menjadi lebih sering buang air, sehingga cairan dalam tubuh menjadi berkurang. Akibatnya, seseorang akan lebih cepat haus di siang hari.

Sumber: https://www.google.com/amp/s/health.detik.com/berita-detikhealth/d-6013388/catat-nih-tips-puasa-agar-tidak-haus-seharian/amp

Cloud Hosting Indonesia
  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page