InfoBengkulen.com,- “Awas Polisi Awas polisi” teriak beberapa remaja sambil.memacu sepeda motornya di jalan benvoleen street pasar Bengkulu kecamatan Teluk Segara kota Bengkulu.
Kepanikan Remaja itu setelah sat Lantas polresta Bengkulu berhasil mengamankan puluhan sepeda Motor di 1kawasan wisata Tapak Padri yang terlibat balap liar.
Mengamankan pelaku balap liar ini tim gabungan Polresta terdiri dari satlantas, sabara,reskrim dan intelkam harus memblokir ruas jalan menggunakan mobil pattoli dan bus sabara, mencegah pelaku melarikan diri.
Kasat lantas polresta Bengkulu AKP sofia mengatakan motor yang diamankan akan di berikan sanksi berupa tilang dan penahanan kendaraan bermotor.
“Kita data berapa ranmor yang terjaring, selanjutnya akan ditilang dan kendaraan yang ikut balap liar ditahan mapolresta menunggu sidang tilang dipengadilan Negeri Bengkulu,” jelas Sofia yang ditemui dilokasi razia.
Kegiatan balap liar dikota Bengkulu selama bulan suci Ramadhan sering berlangsung di beberapa titik lokasi seperti kawasan objek wisata pantai, area perkantoran merah Putih kota Bengkulu.
(Her)